Jumat, 21 Februari 2014

Khasiat Qur'an kecil?

Jangan langsung percaya! (8)

Ada seorang pembaca blog yang bertanya tentang khasiat Qur'an kecil. Nah, sebaiknya kita jangan buru-buru percaya pada informasi tentang khasiat-khasiat super dahsyat, yang tidak masuk akal, di luar kewajaran, dari sebuah Qur’an kecil. Namun, memang kenyataan, ada sebagian masyarakat yang mempercayainya. Padahal, Qur’an bagaimanapun tetap Qur’an. Besar atau kecil hanya soal ukuran! Qur’an adalah pedoman hidup Muslim, dan merupakan petunjuk bagi yang membaca dan memahami isi-nya.
        Terkait ini, kita perlu tahu bahwa tidak sedikit Qur’an kecil yang dicetak sembarangan – kalau tidak dikatakan ngawur. Teks Qur'annya tidak bisa dibaca, bahkan sebagian ayat terhapus, karena mutu cetakan tidak sempurna. Juga sebagian halaman masih terlipat, tidak bisa dibuka, dan mutu jilidan yang 'kacau'. Kok tega ya, orang memproduksi dan menjual Qur’an seperti itu?!
     Nah, bagaimana mungkin sebuah Qur’an kecil yang dicetak sembrono seperti ini bisa memberi khasiat super dahsyat di luar akal sehat?
Cetakan teks Qur'an yang tidak sempurna.

Bahkan halaman Surah al-Fatihah tidak ada.


 Lembaran kertas yang tidak bisa dibuka.

 Kualitas jilidan asal-asalan.


Kotak Qur'an dari logam bergambar pedang.

Artikel terkait:
"Jangan langsung percaya (1): Bahasa dan tulisan": http://quran-nusantara.blogspot.com/2013/08/jangan-langsung-percaya-1.html
"Jangan langsung percaya (3): Huruf mim setelah angka tahun”: http://quran-nusantara.blogspot.com/2013/11/huruf-mim.html
“Jangan langsung percaya (4): Asal naskah”: http://quran-nusantara.blogspot.com/2013/11/asal-naskah.html
“Jangan langsung percaya (5): Cetakan litografi”: http://quran-nusantara.blogspot.com/2013/11/cetakan-litografi.html
“Jangan langsung percaya (6): Label di museum”: http://quran-nusantara.blogspot.com/2013/12/label.html
"Jangan langsung percaya (7): Qur’an kecil peninggalan Cheng Ho?: http://quran-nusantara.blogspot.com/2014/02/peninggalan-cheng-ho.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar